Friday, 7 June 2013

MA NU TBS Kembali Menjuarai Blog Competition

Juara Blog Competition UMK 2013
Lintas Kudus - Ajang Tahunan dari HMJ TI UMK (Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika Universitas Muria Kudus) yaitu Blog Competition berjalan kompetitif. Lomba yang diadakan mulai hari Rabu (6/2) hingga Kamis (7/2) tampak begitu meriah. Para peserta dari perwakilan sekolah se-karesidenan Pati memadati ruangan lomba di gedung G lantai 3 UMK yang sejuk dan nyaman.

Para peserta saling berlomba untuk menampilkan blog terbaik. Dengan keunikan dan ciri khas tersendiri. Dari 37 blog yang terdaftar, masing-masing mempresentasikan artikel blog yang bertemakan “Mengupas Tradisi Kebudayaan Lokal Melalui Blog.

Para Peserta hanya diberi waktu kurang dari satu minggu untuk membuat sebuah blog. Namun karena kegigihan dan manajemen waktu dalam waktu yang singkat blog sudah siap untuk dilombakan. Dan hal-hal yang perlu diperhatikan ketika dalam perlombaan  ialah mengenai konten blog, desain blog serta coding dari blog itu tersendiri.

Dari MA NU TBS Kudus mengirimkan 3 siswa untuk mengikuti Blog Competition UMK 2013 :

Mohamad Abdurrouf ( http://devaoun.blogspot.com/
Ardian Mahardika ( http://cerminpurba.blogspot.com)

Meskipun MA NU TBS berstatus sebagai madrasah salaf tapi kemampuan dan kreatifitas siswa tidak perlu diragukan. Alhasil dari penjurian yang dilakukan oleh juri MA NU TBS Kudus kembali menjadi juara 1 Blog Competition se-Karesidenan Pati. Melajutkan Estafet Juara Bertahan yang dulu dipegang oleh Muchammad Akrom yang juga siswa MA NU TBS Kudus.

Pelajar MA NU TBS Terbitkan Antologi Puisi

Pelajar MA NU Tasywiquth Thullah Salafiyah (TBS) Kudus yang tergabung dalam komunitas Writer Society (WS) menerbitkan buku Antologi Puisi.

Buku antologi  yang berjudul Musafir dalam Butiran Berlian ini berisi kumpulan 80 puisi karya anak-anak madrasah TBS tersebut.

Salah seorang tim penerbitan Hazal Ula mengatakan buku ini merupakan buah karya pertama komunitas WS yang menekuni belajar sastra. Setiap pertemuan,  anggota WS selalu membuat sebuah karya puisi kemudian dikumpulkan oleh tim.

“Setelah dilakukan seleksi, terpilih puisi karya 20 pelajar TBS yang layak dimasukkan menjadi antologi ini,” katanya kepada NU Online saat menawarkan buku tersebut pada kegiatan Porseni IPNU-IPPNU Kudus dalam rangka Hardiknas, Ahad (12/5).

Penerbitan buku ini, jelas dia,  termotivasi oleh adanya keinginan yang besar untuk membuat sesuatu karya yang spektakuler. Hazal melihat jarang sekali pelajar mampu menerbitkan sebuah buku berbentuk antologi.

“Semula  ingin menerbitkan antologi cerpen, namun karena butuh proses lama membuat cerpen, akhirnya sementara baru puisi. Ke depan kita bertekad mewujudkan antologi cerpen,” terangnya penuh semangat.
Dijelaskan, proses penyelesaian penerbitan  buku ini  berakhir pada akhir tahun 2012 lalu. “Namun awal tahun ini, antologi baru disosialisasikan ke publik,” terangnya.

Setelah terbit ini, Hazal berharap siswa madrasah TBS bisa berkembang menulis karya puisi saja melainkan karya sastra lainnya seperti cerpen dan  novel.

Dalam buku tersebut, Guru pembimbing Writer Society  M Noor Ahsin mengapresiasikan karya anak didiknya. Menurutnya, hasil karya sastra  pelajar TBS ini menunjukkan prestasi yang membanggakan karena dewasa ini tidak banyak siswa sekolah yang tertarik membuat sastra khususnya puisi.

Ahsin juga berharap hasil kerja pikir dan kreatifitas siswa ini dapat memberikan angin segar bagi berkembangnya dunia kesusastraan di kota Kudus bahkan Indonesia.

Sumber: nu.or.id

Wednesday, 13 February 2013

Fitur Baru Golongan Darah di Facebook

Opsi penambahan informasi golongan darah di Facebook
Opsi penambahan informasi golongan darah di Facebook
Lintas Kudus - Facebook merupakan jejaring sosial terbesar saat ini. Pengguna yang mencapai satu milyar merupakan bukti nyata akan kepopuleran Facebook. Dengan itulah Facebook tiap pekan selalu berbenah dan menambah fitur terbaru. Nah , salah satunya yang unik yakni golongan darah.

Dari beberapa jejaring sosial yang ada. Belum ada satupun yang menyediakan opsi golongan darah. Mungkin golongan darah bukanlah sebuah informasi yang begitu penting. Karena cenderung hanya untuk kedokteran atau yang lain.

Beruntungnya, golongan darah tersebut hanya merupakan tambahan untuk informasi akun facebook. Entah siapa yang berfikir tentang hal itu, mungkin Facebooklah yang pertama kali menyajikan opsi kepada pengguna untuk menambahkan informasi golongan darah. Bagi anda yang menginginkan untuk menambahkan informasi golongan darah, bisa menambahkannya di info umum akun anda.


Thursday, 7 February 2013

Situs SMK NU Banat Kudus dihack


Lintas Kudus - Situs SMK NU Banat Kudus terkena hack (deface) pada rabu malam (6/2). Kejadian ini merupakan imbas dari gerakan protes para Hacker Indonesia terhadap Pemerintah dan Polri. Para Hacker menginginkan agar Wildan dibebaskan dari tahanan polri. Situs SMK NU Banat merupakan salah satu dari ratusan situs Indonesia yang di deface.



Wildan a.k.a MLJ007 merupakan seorang yang mendeface situs orang nomor satu Indonesia. Dan kini diringkuk di mabes polri. Sehari setelah ditangkap, para hacker Indonesia mulai melancarkan serangan ke pelbagai situs Indonesia. Para hacker menyebut ivent ini sebagai #OPindonesianCyberPolice #OpFreeWildan. Imbasnya situs pemerintahan maupun situs instansi, sekolah dan situs pribadi lainnya di deface secara massal. 

Akhirnya situs yang beralamat di smknubanat-kudus.sch.id diretas (deface) juga. Saat Tim Lintas Kudus mengaksesnya pada jam 21.30 (6/2) situs ini masih tetap dalam keadaan background berwarna hitam serta teks yang berwarna kuning. Peretas mengubah halaman depan dengan mengisinya teks protes sebagai berikut :

saya Muak Dengan Demua Ini
Kami Para Hacker From Indonesian Kecewa Atas Ketidak Adilnya Negeri ini .. :/
Kami yang selama ini mengharumkan nama bangsa -_-
tetapi kami di anggap Kejahatan :'(
kami yang selalu semangat melawan musuh yang selalu serang situs indo tapi kami di anggap jahat ,
kami kecewa ,
Kami yang selalu berusaha menghentikan korupsi di Negri ini dengan menggunakan otak kami untuk mengganti tampilan index web Pribadi para Politikus tersebut dengan pesan keadilan, tapi kami di anggap jahat .. Hanya Para Cyber Indonesia yang selalu membelah Negara Ini. Malaysia Telah Mencaci Maki Nama Negeri Kita , Hanya Para Hacker Indonesia Yang Membalasnya, dengan meretas Ribuan Situs Malaysia. Wahai pak Presiden , Mana Keadilan Negeri Ini ?? Wahai Pak Presiden , Apakah kamu ingin Para hacker Indonesia Marah ?? Wahai Pak President , Apakah Yang Kami Lakukan Selama Ini Salah ?? Pak Presiden Kami Hanya Ingin Keadilan .. Pak Presiden Kami Hanya Ingin Negara Ini Maju .. Pak Presiden Kami Tak Suka Dengan Nama "KORUPSI" Wahai Pak Presiden , Apakah Negara Ini Tidak Bisa Seperti Korea?? Korea Negara Yang Kecil Tetapi Maju ?? Wahai Pak Presiden , Dimanakah Uang2 Negara yang Kalian Olah ?? Apakah Kalian Sudah Makan Uang Negara ?? Apakah Kalian Tau Arti Haram ?? Wahai Pak Presiden Mana Keadilan Negeri Ini ?? Wahai Pak Presiden Negara Ini Besar ?? Kenapa Tidak Bisa Seperti Negara2 yang lain ?? Yang Tiap Detik Perkembangan Makin Tinggi ?? Pak Presiden Mana Janjimu Waktu Pak President Mencalonkan Wapres ?? Manaaaaaaaaaaaa­aaaaaa ????"Maaf Mungkin ini bisa kalian katakan pesan Sampah
Tim Lintas Kudus juga sempat mengabadikan situs SMK Banat yang dideface


Situs SMK Banat Dihack
Keadaan Situs Banat Ketika dideface
Kemudian, pada jam 22.10 (6/2) Tim Lintas Kudus mengakses situs SMK NU Banat kembali, situs tersebut sudah mulai diperbaiki. Mungkin admin situs belum mem-backup data dari situs tersebut. Alhasil, situs SMK Banat menjadi gersang dan terlihat bersih karena hanya berisi 3 postingan saja.

Tuesday, 5 February 2013

Menilik Lebih Jauh Sejarah Jenang Kudus

Jenang Kudus (www.kratonpedia.com)
Lintas Kudus - Kekayaan sejarah dan budaya di Indonesia merupakan suatu anugerah yang patut kita syukuri. Beragamnya budaya lokal yang dihasilkan tiap daerah, suku, serta ras yang berbeda di tiap daerah, merupakan aset budaya nasional Indonesia yang harus dilestarikan. Meskipun berbeda budaya dan adat istiadat di tiap daerah, namun semangat Nasionalisme Bhinneka Tunggal Ika harus tetap dijaga. Hal itu diharapkan agar bermacam budaya dan tradisi tersebut tetap terjaga, dan terlestarikan di tengah-tengah derasnya perkembangan zaman.

Jenang Kudus diyakini bertalian erat dengan cerita rakyat yang terjadi di desa Kaliputu, Kudus. hal ini tidak lepas dari legenda perjalanan Sunan Kudus dan Syekh Jangkung atau bisa dikenal dengan Saridin serta Dempok Soponyono dan cucunya. Konon, saat mbah Dempok Soponyono sedang asyik bermain dengan burung dara keplekan (balap) di pinggiran sungai, tanpa disadari cucunya tercebur dan hanyut di sungai itu.

Sedang Mengaduk Jenang (www.antarafoto.com)
Selanjutnya ada 2 versi yang berpendapat berbeda mengenai kelanjutan cerita rakyat ini. Versi pertama mengatakan bahwa cucu dempok soponyono selamat namun diganggu oleh makhluk halus berambut api (Banaspati). Sedangkan versi kedua menyebutkan bahwa anak tersebut ditolong oleh sejumlah warga, sementara Mbah Dempok Soponyono telah menyadari cucunya telah hanyut terbawa arus.

Kedua versi tersebut bertemu kembali pada saat Sunan Kudus dan Syekh Jangkung sedang lewat lalu menghampiri kerumunan orang yang sedang panik melihat keadaan cucu Dempok Soponyono. Akhirnya Sunan Kudus berkesimpulan si anak sudah meninggal, namun Syeh Jangkung menyatakan cucu Mbah Dempok masih hidup dan hanya mati suri. Oleh karenanya, Syeh jangkung meminta ibu-ibu agar membuat jenang dari bubur gamping yang terbuat dari tepung beras, garam dan santan kelapa agar si anak lekas sadar dan dapat siuman kembali.

Dari legenda tersebut, berkembanglah usaha pembuatan jenang di desa Kaliputu. Mulai dari pemesanan ketika acara tasyakuran dan walimah, hingga berkembang menjadi makanan khas kudus yang dikenal masyarakat luas baik dalam negeri maupun manca negara.

Sedang Mengemas Jenang (www.antaranews.com)

Melalui sejarah jenang inilah kemudian lahir tradisi kirab “Tebokan” yang biasanya dilaksanakan setiap tanggal 1 Muharram sebagai bentuk rasa syukur atas berkah dari usaha jenang,  tepatnya di desa Kaliputu Kudus.

 Tradisi “Tebokan” ini biasanya dilakukan sebagai wujud rasa syukur  pengusaha jenang di Kudus. Menurut berbagai sumber Lahirnya home industri produk jenang dimulai dari desa Kaliputu, sampai sekarang ada sekitar 60 perusahaan jenang yang terdapat di Kabupaten Kudus, namun hanya berkisar 40-an saja yang mendaftarkan hak ciptanya kepada pemerintah.

Kirab tebokan (camatkudus.000space.com)
Tradisi “tebokan” ini menjadi momen ajang kreativitas pengusaha jenang di kudus. Kirab “Tebokan” dilaksanakan secara khidmat dengan memperagakan visualisasi alat pembuatan jenang yang diletakkan di atas bak mobil terbuka yang dihias. Seperti; kawah (wajan besar), kalo (sejenis tampah dari niru), ember, dan parutan. Tidak ketinggalan pula linggis dan alat pendukung pembuatan jenang lainnya. Kata “Tebokan” sendiri sebenarnya berasal dari generasi pertama yang meletakan Jenang di atas tampah kecil (tebok) yang terbuat dari anyaman bambu sebagai suguhan untuk tamu. Sehingga ketika arak-arakan “Tebokan”, terdapat anak-anak kecil yang berhias menggunakan pakaian adat serta di atas kepalanya membawa Tebok yang berisi jenang untuk dibagi-bagikan kepada warga yang turut hadir menyaksikan kirab “Tebokan”.

Mengenal Estetika Batik Kudus

Salah Satu Motif Batik Kudus (http://media.viva.co.id/)

Lintas Kudus - Batik adalah karya budaya yang mewakili identitas indonesia di tingkat internasional. Dalam selembar kain batik, terpapar identitas budaya dan sejarah sebuah daerah atau kota. Ada ribuan jenis dan motif batik yang lahir dan berkembang di banyak daerah di Indonesia. Salah satu jenis batik yang mempunyai motif unik dan menarik adalah batik Kudus. 

Batik Kudus merupakan produk yang diciptakan dari salah satu daerah di pulau jawa, yang merupakan pusat perkembangan agama Islam serta memiliki pengaruh kuat budaya Cina sebagai sebuah karya multi kultur. 

Corak warna batik kudus (le-indofashion.blogspot.com )
Sejarah mengungkapkan, bahwa pengaruh budaya dari para saudagar Cina sangat berpengaruh bagi kebudayaan Indonesia. Ketika mereka mengadakan perjalanan perdagangan, dana datang ke pulau Jawa. Mereka mendatangkan para pengrajin batik dari Pekalongan untuk menciptakan batik peranakan dengan ciri khas yang sama dengan batik Kudus. Selain itu, Kudus juga menghasilkan batik-batik yang sangat dipengaruhi budaya Islam. Hal ini tercermin dalam corak batiknya yang memakai motif huruf Arab (batik kaligrafi), dengan didominasi warna-warna yang cenderung gelap, seperti biru tua dan hitam.

Di kalangan pencinta kain, batik khas Kudus dikenal sebagai batik peranakan yang halus dengan isen-isen (isian dalam ragam pola utama) yang rumit seperti batik Jawa Tengah pada umumnya. Diantara isen-isen yang dikenal dalam Batik Kudus adalah isen gabah sinawur, moto iwak, mrutu sewu dan lain sebagainya. 
Batik Kudus juga dikenal dengan warna-warna sogan (kecoklatan) dengan corak tombak, kawung atau parang, tetapi juga dihiasi dengan buketan (rangkaian bunga) dengan imbuhan pinggiran lebar, taburan kembang, kupu-kupu dan burung dengan warna-warna cerah.

Batik Kudus agaknya perlu dilestarikan serta dipasarkan lebih jauh, agar dapat bersaing di pangsa perdagangan internasional. Karena batik kudus memiliki keindahan tersendiri serta kelebihan yang tidak sama dengan batik lainnya.

Untuk itu, semua kebudayaan negara kita  khususnya kesenian batik wajib kita jaga dan kita lestarikan sebagai identitas negara kita. Terlebih sudah adanya hak paten dari UNESCO, kita akan lebih mantap dalam melestarikan kesenian batik. Adapun caranya yaitu dengan selalu belajar dan mempraktikkan untuk menciptakan sebuah karya seni batik yang mempunyai motif baru dan unik. 

Monday, 4 February 2013

Cara Melacak Keaslian atau Kesamaan Gambar

Cara Melacak Keaslian atau Kesamaan Gambar
Lintas Kudus - Foto merupakan hasil karya yang dinamis, tak pernah sama dan selalu mempunyai perbedaan. Keberadaan Foto sangat menghiasai dunia maya karena foto mampu menghidupkan suatu website ataupun blog.

Internet menampung milyaran gambar yang tak dapat didefinisikan satu persatu, hingga akhirnya dibuatlah sebuah mesin pencari yakni google image. Google Image sangat bermanfaat bagi kita yakni untuk tempat mencari, melihat, atau bahkan menyebarluaskan gambar.

Nah, kali ini Lintas Kudus akan berbagi bagaimana cara melacak keaslian dan kesamaan gambar ataupun foto. Tidak diperlukan skill seorang pelacak, yang dibutuhkan hanya PC dan koneksi internet.

Langsung saja, bukalah browser anda dan ketik alamat https://www.google.co.id/imghp?hl=en&tab=wi

Kemudian pilih gambar yang akan kita lacak, semisal dari PC kita, tinggal lakukan drag & drop pada gambar yang dipilih.
Cara Melacak Keaslian atau Kesamaan Gambar

Tunggu proses pengunggahan

Cara Melacak Keaslian atau Kesamaan Gambar

Nah, pencarian selesai, kita dapat menemukan gambar yang sama.

Cara Melacak Keaslian atau Kesamaan Gambar


Selamat Melacak, semoga berhasil ! 

Mencermati Tampilan Baru Google Image


Tampilan Google Image Terbaru
Lintas Kudus - Google sebagai raja mesin pencari memang terus berinovasi. Pembaharuan serta perbaikan dilakukan tertus menerus agar google bisa menyajikan layanan terbaik untuk seluruh orang di Dunia. Dari segi pelayanan dan penyajian informasi, google memang sudah tidak diragukan,

Menilik dari interface (tampilan) halaman Google, memang tiap tahun mengalami perubahan. Perubahan yang sangat signifikan , dari tampilan yang sederhana hingga modern seperti saat ini. Walaupun begitu google masih saja memperbarui tampilan. Tahun 2012 google mengganti logo menjadi biru, kini google image dirombak ulang.

Google image yang dulunya terkesan lambat, kini mulai dioptimalkan dengan mengubah background ke warna yang lebih gelap serta tidak menampilkan halaman web/blog yang terkait dengan gambar hasil pencarian. Alhasil pencarian menjadi lebih efisien dan lebih cepat.

Kali ini kita akan lebih mudah dalam melihat gambar hasil pencarian , pasalnya ketika kita telah mendapatkan hasil pencarian. Kemudian memilih gambar, maka kita tidak diarahkan ke tab baru, melainkan tampilan gambar akan meluas secara sendirinya. Itu membuat efisiensi waktu dalam pencarian semakin bagus.

Tampilan Google Image Terbaru



Telkomsel Meraih Penghargaan Tertinggi di CNET Asia Reader's Choice Award

Lintas KudusDalam sebuah ajang penghargaan bergengsi teknologi dunia, CNET Asia Readers’ Choice Award, Telkomsel meraih penghargaan tertinggi untuk Best Telco for IndonesiaKejayaan tersebut, tidak lepas dari penilaian 70.000 pembaca di CNET Asia.

Pemilihan Telkomsel sebagai Best Telco for Indonesia tidak main-main. Pengukuran dilakukan berdasarkan 3 parameter penilaian yakni Overall Brand Perception; Value for Money; dan Quality of Service. Ini menunjukkan bahwa Telkomsel diakui di tingkat Asia sebagai operator selular terbesar di Indonesia yang mampu menghadirkan layanan kelas dunia bagi para pelanggannya.

Seperti yang dilansir detik.com, Penyerahan penghargaan dilakukan Kamis lalu (31/1) tepatnya di Singapura dilakukan oleh Senior Editor CNET Asia Reuben Lee kepada Head of Marketing Communications Group Telkomsel Irlamsyah Syam. Acara penyerahan penghargaan diikuti oleh pelbagai brand dan produk yang paling populer dari berbagai kategori, termasuk ponsel, tablet, kamera, dan TV. Penghargaan untuk Best Telco sendiri merupakan kategori yang baru dalam penyelenggaraan kali ini.

Dengan terpilihnya Telkomsel sebagai Best Telco for Indonesia. Telkomsel terus berusaha mempertahankan dan mengembangkaan layanan lebih baik. Agar tetap dapat memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia.

Referensi:

www.telkomsel.com
www.detik.com

Friday, 1 February 2013

Situs Penyedia Templates Blogspot Terbaik

Situs Penyedia Templates Blog terbaik
Lintas Kudus - Blogging merupakan kegiatan yang mengasyikkan. Disamping sebagai tempat berbagai ilmu juga sebagai wahana kreatif untuk membuat blog yang terbaik, minimal untuk pribadi. Karena penggiat blog di dunia ini amatlah banyak, jadi membuat blog yang terbaik merupakan ajang kompetisi untuk memperoleh predikat di mesin pencari serta kebanggaan tersendiri.

Blog bisa dikategorikan sebagai blog yang baik yakni meliputi optimasi SEO, page rank yang tinggi, jutaan pengunjung, postingan yang berkualitas, serta tampilan yang bagus. Maka dari itu, kali ini Lintas Kudus akan berbagi pengalaman mengenai situs penyedia templates blog yang keren itu dimana saja.

Templates-templates itu tersedia secara gratis dan juga berkualitas. Tak kalah saing dengan templates berbayar. Meskipun gratis, templates yang disediakan sudah mengadopsi fasiilitas yang tak kalah hebat seperti CSS3, HTML5, dan JQuery. Dengan ketiga fasilitas tersebut mampu membuat tampilan blog menjadi lebih bagus dan enak dipandang.

Inilah daftar penyedia templates blogspot terbaik

- http://www.maskolis.com/ 
- http://www.mastemplate.com/ 
http://www.ivythemes.com/ 
http://mkr-site.blogspot.com/ 
http://www.soratempates.com/ 
- http://djogzs.blogspot.com/ 
-  http://www.btemplates.com/


Semoga anda mendapatkan templates blog yang anda inginkan. Selamat Blogging!